Tips Cara Pasang SCAFFOLDING Yang Baik Dan Benar

Disini kami memberikan penjelasan dan pemahaman bagi kalian yang masih belum mengerti dan belum paham dalam penggunaan dan bagaimana cara pasang scaffolding dalam pembangunan. Hal pertama yang harus kalian perhatikan adalah bagian-bagian scaffolding yang ingin kalian sewa, karena bila bagian-bagian scaffolding yang tidak bagus atau bekas tentu tidak lah bisa memberikan suatu standard keamanan bagi pemakai nya.

Bila kalian merasa bagian dari scaffolding benar-benar bagus dan baik hal selanjutnya adalah tinggal kita melakukan pemasangan di setiap bagian scaffolding yang sudah kita sewa atau kita beli. Berikut beberapa penjelasaan dalam pemasangan scaffolding yang perlu di perhatikan :

1. Dalam pembangunan scaffolding ini kalian harus tahu ketinggian yang sudah di tetapkan demi keamanan. Tinggi yang sudah di tetapkan adalah tidak boleh mencapai ketinggian lebih dari atas geladak kapal atau 3 lift.

2. Penggunaan scaffolding sangat di larang untuk tidak dipasang secara vertikal karena bila dipasang secara horizontal akan membuat daya dari penopang mudah bergoyang sehingga sangat lah berbahaya.

3. Menimbang bagian-bagian dari scaffolding itu sendiri agar nanti nya tidak terjadi overlood dalam penggunaan nya, karena itu di sarankan agar tidak banyak orang yang berdiri diatas scaffolding nanti didalam penggunaan nya.

4. Disetiap scaffolding nanti nya diwajibkan untuk diberi tangga agar sang penggunaan bisa lebih mudah bila akan naik diatas ketinggian maksimum dari scaffolding yang di sewa atau dibeli. Namun tidak disarankan untuk menambahkan tangga di atas ketinggian maksimum dari scaffolding tersebut. Karena tangga hanya boleh di letakan dibawah scaffolding untuk mempermudah pekerja naik keatas bukan untuk menambah ketinggian.

5. Scaffolding hanya boleh digunakan dan di tempatkan di tanah yang datar agar bisa mendapatkan keseimbangan serta keamanan yang lebih terjamin.